-->
Jum'at 25 Apr 2025

Notification

×
Jum'at, 25 Apr 2025

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Viral! Siswi SMKN 1 Darangdan, Minta Izin Telat di Grup Kelas karena Bantu Korban Kecelakaan

10 Apr 2025 | April 10, 2025 WIB | 215 Views Last Updated 2025-04-10T10:34:33Z

Aspiradi jabar || Purwakarta - Sikap mulia seorang siswi kembali jadi perbincangan hangat. Seorang siswi dari SMKN 1 Darangdan mendadak viral di kalangan teman-temannya setelah mengirim pesan izin telat masuk sekolah di grup WhatsApp kelas, dengan alasan yang tak biasa: ia berhenti di jalan untuk membantu korban kecelakaan.

Dalam tangkapan layar yang tersebar di grup, siswa bernama Bibah tersebut menulis, " Assalamu'alaikum.wr.wb. Bpk/ibu Jijah dan bibah, izin telat ngabantos anu gebis. Tadi di jalan ada orang kecelakaan, saya bantu memastikan korban tidak mengalami luka parah dan jaga sampai ditangani warga."
Aksi Jijah dan Bibah langsung mendapat respon positif dari guru dan teman-teman sekelas. Banyak yang memuji kepekaannya terhadap kondisi sekitar dan keberaniannya untuk membantu, meski harus menunda waktu masuk sekolah.
Guru Bhs. Sunda yang ada di Grup, Bpk Randi mengaku bangga atas tindakan Jijah dan Bibah“Ini contoh nyata siswa yang punya empati tinggi. Kami bangga punya siswi seperti Jijah dan Bibahl. Nilai-nilai kemanusiaan seperti ini harus terus ditanamkan.”
Kejadian ini menjadi pengingat bahwa nilai kebaikan dan kepedulian tidak harus menunggu besar—dari tindakan sederhana pun bisa menjadi inspirasi. 
Editor : Yosi
×
Berita Terbaru Update