Aspirasi Jabar || Cimanggung, Sumedang - Hujan deras yang mengguyur beberapa pekan terakhir mengakibatkan akses menuju Pondok Pesantren Miftahul Hidayah Al-Mahbub di Dusun Cibembem RT 001 RW 012 Desa Cimanggung, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, terputus. Jalan yang menjadi satu-satunya akses penghubung ini mengalami kerusakan parah, menghalangi akses keluar masuk santri dan warga. Rabu(16/4/2025)
"Kondisi jalan sangat memprihatinkan, banyak lubang dan longsoran. Kendaraan sulit melewati jalan ini, bahkan pejalan kaki pun harus berhati-hati," ungkap Ujang, salah satu warga sekitar pondok pesantren.
Kerusakan jalan ini sangat mengganggu aktivitas warga dan santri. Santri kesulitan untuk beraktivitas ke luar pondok, sedangkan warga yang ingin mengunjungi pondok pesantren juga terhalang.
"Kami mengharapkan bantuan dari pemerintah desa maupun kabupaten untuk segera memperbaiki jalan ini. Kami takut jika dibiarkan lama, kerusakan akan semakin parah dan membahayakan keselamatan warga," tambah Nurwudi warga lainnya.
Warga berharap pemerintah segera menanggapi permohonan bantuan mereka. Mereka mengharapkan jalan akses menuju pondok pesantren dapat segera diperbaiki agar aktivitas santri dan warga dapat berjalan lancar dan aman.