-->
Jum'at 14 Mar 2025

Notification

×
Jum'at, 14 Mar 2025

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Petani di Purwakarta Protes Pembangunan Jalan Universitas Karta Mulia yang Hambat Irigasi Sawah

25 Feb 2025 | Februari 25, 2025 WIB | 33 Views Last Updated 2025-02-25T10:13:48Z


 
Aspirasi Jabar || Purwakarta - Para petani di Desa Sukatani, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, melakukan aksi protes di depan Universitas Karta Mulia pada Selasa (25/2/2025). Mereka memprotes pembangunan jalan cor beton yang menyebabkan aliran air ke sawah mereka tersumbat, sehingga mereka tidak bisa menggarap sawah selama kurang lebih satu tahun.
 
"Kita sudah mengajukan permohonan perbaikan jalan sebelumnya, tetapi tidak ada tindak lanjut. Selama setahun ini kami tidak bisa menggarap sawah akibat kekurangan air," ungkap salah seorang petani dengan nada kesal.
 
Para petani juga menyayangkan penggunaan paralon di bawah jalan beton untuk aliran air yang dinilai tidak akan bertahan lama. Mereka khawatir paralon akan penyok karena dilalui truk-truk berat.
 
Fazil, adik dari pemilik yayasan Universitas Karta Mulia, menanggapi protes tersebut dan berjanji untuk segera memperbaiki jalan dengan membongkar jalan cor beton agar aliran air ke sawah dapat lancar kembali.
 
Kurangnya komunikasi antara pihak universitas dan petani menyebabkan terjadinya protes ini.
 
Kepala Desa Sukatani, Abdul Aziz TB Limbong, menjelaskan bahwa aliran air yang tersumbat kemungkinan disebabkan paralon yang kurang memadai.
 
"Saya sudah mendapatkan laporan mengenai kerusakan pipa tiga hari yang lalu. Pihak yayasan kampus sudah kita telpon agar segera diperbaiki, tetapi belum ada tindakan. Saya sudah melayangkan surat resmi kepada pihak yayasan Universitas Karta Mulia," jelas Azis.
 
Ia menegaskan bahwa pihak kampus berjanji akan segera memperbaiki masalah irigasi sawah tersebut.
Laporan : yana
×
Berita Terbaru Update