Aspirasi Jabar ||Purwakarta - Dalam rangka memperingati Hari Santri 2024, Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Burhani berhasil meraih juara dalam Lomba Futsal Santri zona Plered yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kabupaten Purwakarta. Kejuaraan ini menjadi ajang bergengsi yang mempertemukan pondok pesantren dari berbagai wilayah di zona Plered, dengan semangat sportivitas dan kebersamaan yang tinggi.
Manajer tim futsal Ponpes Miftahul Huda Al Burhani, M. Hilman Aziz Napis, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kesuksesan tim. "Kami sangat berterima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja keras menyukseskan acara ini, khususnya kepada Coklat Kita sebagai sponsor utama yang telah memberikan dukungan penuh," ujar Hilman.
Kemenangan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Ponpes Miftahul Huda Al Burhani, yang tidak hanya unggul dalam bidang pendidikan agama, namun juga mampu membuktikan potensi para santri di bidang olahraga. Dengan momentum Hari Santri ini, Ponpes Miftahul Huda Al Burhani berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan bakat para santri di berbagai bidang.
laporan : M Sakti