Aspirasi jabar || Jakarta Pusat - Polisi Sahabat Anak Polsek Johar Baru, Anggota Patroli Briptu M Iqbal, melaksanakan Patroli Dialogis dan Sambang Melakukan Pendekatan Dengan Anak-anak di Jalan Kramat Jaya RW 01 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Rabu (14/7/2024).
Dalam kegiatan tersebut Briptu M Iqbal bertemu anak-anak yang sedang bermain untuk berikan imbauan agar tidak mudah terpengaruh atau menerima makanan maupun minuman dari orang yang tidak dikenal dan jangan bermain tidak jauh dari rumahnya serta harus dalam pengawasan orang tua.
Cara ini dilakukan agar anak-anak lebih dekat dengan Polri, sehingga dengan pengenalan ini supaya anak-anak tidak takut dengan Polisi.
Dalam kesempatan M Iqbal menyampaikan pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Johar Baru Kompol Ubaidillah, S.H., M.A., Bahwa Anak-anak merupakan masa depan bangsa yang harus kita lindungi.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat/Novi)