Aspirasi Jabar | | Kota Tasikmalaya-DPC Ikatan Pengusaha Wanita Indonesia(IWAPI) Kota Tasikmalaya gelar Rakercab ke 1,acara tersebut digelar di Hotel Ramayana,Jl.RE Martadinata Kota Tasikmalaya,pada rabu(14-8-2024)
Ketua IWAPI Kota Tasikmalaya Susi Susanti menyampaikan,bahwasanya hari ini yakni sesuai dengan tema,bahwa kita ingin meningkatkan Peran Dinamis Pengusaha Perempuan Di Era Digital"
"Adapun materi yang kami sampaikan saat ini tidak jauh dengan tema sekarang ini,sesuai dengan tema,jadi kami imbau agar para pengusaha perempuan bisa memasarkan produknya secara online,jadi kita harus melek teknologi jangan sampai gaptek,"kata Susi
Lebih lanjut Susi berujar, jadi kaum pengusaha perempuan jangan hanya duduk manis,kita dari IWAPI sendiri selalu berupaya guna untuk berdaya saing,kita tidak terbatas di UMKM saja,akan tetapi kita harus bisa menghasilkan segala produk,"ujarnya
"Makanya kita terus mengadakan pembinaan,pembinaan terhadap mereka tentang pelatihan pelatihan tentang produk yang akan dihasilkan dan harus bisa memasarkan.
di IWAPI juga ada grup jadi produk produk kita juga bisa dipasarkan digrup ini,sekarang baru ada satu ranting yakni kecamatan Tawang,akan tetapi nantinya kita akan sisir atau akan bentuk ranting ranting yang ada di Kota Tasikmalaya,
"Hal itu agar kami terus bisa berkiprah dan berdaya saing dan bisa mencari pangsa pasar,dan memudahkan penjualan produk produk anggota kami ini.
Mudah mudahan dengan adanya pelatihan pelatihan biar bisa bersaing dengan produk import,karena produk Tasikmalaya juga tidak kalah hebat sama produk import,
Mungkin cuma produk kita ini kalah bersaing di pemasarannya,akan tetapi kami selalu berupaya terus guna produk produk kami ini go publik dan dikenal di kancah nasional digital,"pungkas Susi
Jurnalis(MM)