Aspirasijabar | Sumedang - Kanit Samapta Aiptu Yanyan melaksanakan kegiatan patroli mobile siang hari berupa dialog guna antisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rancakalong Polres Sumedang.
Dalam pertemuan tersebut, Aiptu Yanyan Sopian menekankan pentingnya antisipasi terhadap kejadian C3, yang meliputi Curat (Pencurian dengan Pemberatan), Curas (Pencurian dengan Kekerasan), dan Curanmor (Pencurian Kendaraan Bermotor) di wilayah Kecamatan Rancakalong. Kegiatan dilaksanakan bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah tindakan kriminal yang dapat merugikan warga.
Aiptu Yanyan Sopian juga menyampaikan pesan kepada warga untuk tetap waspada dan bekerjasama dengan aparat kepolisian dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari tugas mereka yang berdasarkan petunjuk dan arahan Kapolres Sumedang, AKBP Indra Setiawan, S.H., S.I.K., serta Waka Polres KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., M.M. dan Kapolsek Rancakalong AKP Abraham Israel Mare, S.H. menjelaskan, Kegiatan seperti ini merupakan bagian dari langkah preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Rancakalong Polres Sumedang.
"Harapan dari patroli mobile berupa dialogis ini dapat mengurangi gangguan Kamtibmas sehingga tercipta suasana yang tertib dan aman," pungkas Aiptu Yanyan.
Editor"Nang obet