-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tampil Dominan, Tim Bola Voli SMKN 10 Garut Juarai Kapolres CUP 2022

1 Sep 2022 | September 01, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-08-31T23:43:07Z

Aspirasijabar | Garut - Tim bola voli SMKN 10 Garut berhasil meraih gelar juara kategori pelajar pada perhelatan bertajuk “Kompetensi Bola Voli Merah Putih Kapolres Cup 2022”. Grand final yang mempertemukan SMKN 10 Garut vs SMKN 8 Garut digelar pada Rabu, 31 Agustus 2022. 

Disaksikan ratusan supporter yang terdiri dari guru, TU, dan para siswa yang hadir di SOR RAA Adiwijaya, SMKN 10 Garut tampil dominan sepanjang pertandingan, sehingga berhasil mengalahkan lawannya dengan skor meyakinkan 3-0.

Sejumlah tim tangguh berhasil dikalahkan SMKN 10 Garut yang berjuluk “TIM SEGAR” itu sebelum mencapai partai puncak. SMA Al-Purqon, SMA Al-Musaddadiyyah, SMAN 13 Garut, dan SMAN 9 Garut adalah tim-tim yang dikalahkan SMKN 10 Garut sebelumnya.

Ketua Umum PBVSI Kabupaten Garut sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Dr. Hj. Siti Mufattahah, Psi., MBA. memberikan apresiasi tinggi atas prestasi tim bola voli SMKN 10 Garut. Ibu Hajah Siti (sapaan akrab beliau) menyampaikan ucapan selamat secara langsung kepada para pemain beserta para pelatih, Dudi Iskandar, Diki, Yopi, dan Agit tersebut. 

“Selamat atas keberhasilan Tim Bola Voli SMKN 10 Garut, jangan puas sampai di sini, teruslah berlatih untuk mencapai prestasi pada tingkat yang lebih tinggi,” demikian Ibu Hajah Siti berpesan

Pada bagian lain Kepala SMKN 10 Garut H. Asep Rudiana, M.Pd. mengungkapkan terima kasih dan perasaan bangganya kepada seluruh tim dan para pendukung.

 “Saya atas nama pribadi dan lembaga menghaturkan terima kasih kepada para pemain bola voli SMKN 10 Garut, terutama kepada para pelatih yang telah berhasil mengukir prestasi dan mengharumkan nama lembaga,” demikian ungkap Asep. 

“Saya juga sangat berterima kasih kepada Ibu Bapak guru beserta TU, dan para siswa yang telah mendukung tim bola voli SMKN 10 Garut secara langsung,” Pungkasnya

Jurnalis : (Beni)
×
Berita Terbaru Update