Aspirasijabar | Cilegon - Dalam rangka peringatan Milad ke 2 OKP Kumpulan Masyarakat Pemuda Singkil (KUMPAS), dengan mengambil tema.“Membangun Generasi Muda yang Cerdas, Tangkas dan Berkualitas Dalam Berorganisasi".Acara Milad yang digelar di Lapangan Singkil RT. 03/08 Kelurahan Gerem Kecamatan Gerogol Kota Cilegon, pada Sabtu. (27/08/2022) malam.
Acara yang dihadiri kurang lebih 400 jamaah pemuda cerdas, generasi berkwalitas. Dan kumpas memang beda, pasalnya tamu undangan yang hadir sangat antusias mengikuti acara yang dilaksanakan pada Milad ke-2 tahun ini. Di acara MILAD yang ke-2 kali ini turut dihadiri Oleh tokoh muda Cilegon Dr. H.TB Iman Ariyadi. S.Ag.,MM.,M.Si. Anggota DPRD Kota Cilegon H.Abdul Rozak, S.H. Dewan Pembina KUMPAS H. MNikmatullah.Tokoh Masyarakat gerem Drs.H.Jajuli Khosiin. Ketua DPD AMPI Kota Cilegon Daih Darmawan. Aparatur Pemerintah Kelurahan Gerem beserta OKP se-kelurahan Gerem.
Disela acara, ketua umum Amir Machmud menyampaikan." Pandangan secara menyuluruh dari awal terbentuknya OKP, Kumpulan Masyarakat Pemuda Singkil (KUMPAS) sampai hari ini."Ungkapya kepada media Aspirasijabar.net
Dalam kesempatan itu, Amir sapaan akrabnya yang diwakili langsung oleh ketua panitia Iwan Himawan, menceritakan awal mula perjalanan singkat KUMPAS selama 2 Tahun terakhir, menurutnya," Tanpa terasa KUMPAS telas memasuki usia ke-2 tahun. Ibarat manusia, usia KUMPAS masih usia balita, masih belum mengerti suatu apapun. Perlu ada bimbingan - bimbingan dan pelajaran serta mencari pengalaman."Terang Amir.
Ia juga menyatakan."Yang perlu kita pahami supaya terbiasa dan menjadi mengerti. Karena itu perlu nya para OKP yang sudah lama terbentuk meberikan pelajaran dan pengalamanya kepada kami selaku OKP KUMPAS, agar kami bisa menjadi OKP yang cerdas, tangkas dan berkualitas dalam menjalankanya."Papar Amir.
Beberapa rangkain acara, dari mulai acara Santunan Anak Yatim, Tausiyah Agama yang disampaikan oleh K.H Munawar dari Keragilan serta acara hiburan yang ditampilkan oleh Grup Qasidah Nurul Falah Gerem Singkil.
"Bahwa KUMPAS telah berperan aktif dan berkontribusi ke masyarakat. Lebih lanjut Amir, meski masih jauh dari agenda dan target. Keterlibatan KUMPAS dalam mewarnai berbagai dinamika kehidupan masyarkat telah menjadi bukti bahwa KUMPAS hadir dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat."Tegas Amir Machmud.
Sementara itu, ketua RT-03 Tabsir menambahkanmen."Bahwa usia pemuda adalah usia transisi, masih butuh proses untuk senantiasa belajar dan belajar. OKP KUMPAS harus mampu membangun jejaring, relasi keluar, setiap era periode memiliki persoalan berbeda - beda.
Pemuda itu harus mampu manajemen waktu, karena pemuda masih dihadapkan pada persoalan keluarga dan pekerjaan.
OKP KUMPAS juga harus siap menerima perbedaan dan dinamika internal agar pemuda KUMPAS memiliki kapasitas dan pendewasaan berfikir."Imbuh Rt-03 Tabsir.
Tabsir berharap,"Mudah - mudahan pemuda selalu Bersatu dalam
pergerakan dan membangun mindset masyarakat supaya terbuka. Kami selalu siap bersinergi dengan pemerintah setempat, baik kelurahan, bhabinsa, bhabinkamtibmas serta lainya. Karena kami adalah satu wadah yang sama."Pugkas Rt-03 Tabsir.
Pewarta : Neni/Red