Aspirasijabar | Aceh Timur - Sersan Mayor (Serma) Yusuf Hidayat Babinsa Koramil 17/Idi Tunong Kodim 0104/Aceh Timur melakukan pendampingan pertanian membantu petani yang sedang merawat tanaman padi dengan menyiangi rumput di sawah milik Zubaidah di Desa Seueneubok Jalan, Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur, Minggu (01/08/2021).
Kesuburan dan tumbuh kembang tanaman padi tidak hanya dengan diberikan pupuk serta melakukan penyemprotan tetapi rumput disekeliling tanaman padi juga harus selalu dibersihkan sehingga ketersediaan makanan untuk tanaman padi. Penyiangan merupakan langkah yang efektif dilakukan untuk pencegahan serta mengurangi pertumbuhan gulma.
Serma Yusuf Hidayat disela-sela kegiatan menyampaikan, Penyiangan pada tanaman padi bertujuan untuk membersihkan rumput liar (gulma) serta mengurangi persaingan penyerapan hara dan mengurangi persaingan penetrasi sinar matahari.
“Penyiangan merupakan langkah yang paling tepat untuk menjamin tumbuh kembangnya tanaman padi, sehingga kerugian yang ditimbulkan dari gangguan gulma bisa dihindari,” ucapnya.
Zubaidah pemilik lahan mengucapkan terimakasih kepada bapak Babinsa dan kami sebagai petani merasa sangat terbantu dengan hadirnya yang turut turun kesawah dalam membantu perawatan padi ini.
“Tidak hanya saat ini saja, baik mulai penyiapan bibit, pengolahan lahan, penyediaan pupuk, dan bahkan hingga panen Babinsa selalu hadir melakukan pendampingan, tutupnya.
Red,