Aspirasijabar | Aceh Timur- Masih terkait dengan antisipasi dan pencegahan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) atau lebih dikenal Virus corona, jajajan Kodim 0104/Aceh Timur kali ini Koramil 13/Peureulak Timur bersinergi dengan Polsek, Kecamatan Peureulak Timur menggelar kegiatan sosialisasi kepada masyarakat di sepanjang Jalan Sematang Keude, Gampong Seuneubok Rawang dan siswa-siswi SMKN 1 Peureulak Timur, Kabupaten Aceh Timur, untuk memberikan himbauan tentang antisipasi pencegahan dan penanganan virus corona, Selasa (29-09-2020).
Kegiatan sosialisasi pencegahan pada hari ini diikuti oleh unsur Muspika Peureulak Timur beserta anggota.
Danramil 13/Plkt Kapten Arh Nana Setiana mengatakan bahwa, pentingnya sosialisasi dan himbauan ini dilakukan agar masyarakat dan para siswa yang ada di Kecamatan Peureulak Timur dapat paham dan tidak cemas terhadap kabar meluas tentang virus corona.
Intinya kami disini bersama sama muspika Peureulak Timur memberikan himbauan agar tetap waspada, sekaligus mengajak masyarakat dan para siswa saat ini mulai membudayakan hidup bersih dan sehat sebagai langkah pencegahan penyebaran virus corona, "tandasnya.
Dalam kegiatan tersebut, para anggota juga memasuki SMKN 1 Peureulak Timur, agar dapat memberikan himbauan langsung kepada para guru dan murid.
(Red)