Kali ini Danramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Kapten Inf Trisakti Kristyoso secara rutin dan berkesinambungan melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pengrajin batik produk unggulan di wilayah kecamatan Serengan. Tepatnya yaitu di "Batik Karlina" Jln. Yudhistira No. 5 Kel Serengan, Kec Serengan Kota Surakarta. (04/09/2019).
Pelaksanaan Komunikasi Sosial ini merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Danramil Serengan dengan tujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi, dan mengetahui potensi-potensi yang ada di wilayah Kec Serengan, salah satunya yaitu Batik Karlina.
Batik Karlina yang semula berkeinginan usaha dalam bidang lain akhirnya merasa terpanggil, dikarenakan ingin melestarikan budaya bangsa dan pengalaman yang diberikan dari kedua belah pihak orang tuanya di Surakarta (Solo).
Akhirnya berdirilah Batik Karlina pada tahun 1982. Usaha yang telah dirintis oleh pasangan Gandung Indarto dan Ibu Heri Karlina ini telah menyepakati dengan nama Batik Karlina. Usaha dan ketekunan yang sudah sejak lama serta pengalaman turun temurun dari keluarga yang mengalami perjuangan panjang akhirnya membuahkan karya.
Ibu Heri Karlina (pengusaha Batik) Mengucapkan terimakasih kepada Danramil Serengan yang sudah berkenan berkunjung ke butik Karlina.
"Harapannya bisa selalu berkordinasi dengan Koramil terutama masalah keamanan, karena batik Karlina sering di kunjungi tamu-tamu dari Istana, Seperti RI 3 dan pejabat tinggi lainya, " tutupnya. (Agus Kemplu/Red).